Kamis, 07 Januari 2016

Kebiasaan Tidur yang Merusak Kulit

Tidur Menyamping atau Telungkup

Tidur menyamping atau telungkup memang merupakan salah satu posisi tidur paling nyaman. Akan tetapi, tidur dengan posisi ini terus menerus bisa menimbulkan garis-garis halus akibat tekanan pada kulit. Jika tak ingin keriput di usia muda, coba biasakan tidur telentang.


Terlalu Banyak Minum

Tubuh memang membutuhkan air saat beraktivitas di siang hari. Namun minum air satu jam sebelum tidur rupanya berdampak buruk bagi kulit wajah. Ketika Anda banyak minum sebelum tidur, tubuh akan menyimpan air karena tidak bisa dikeluarkan. Inilah yang menyebabkan timbulnya kantong mata.


Tidak Rutin Mengganti Sarung Bantal

Jarang mengganti sarung bantal dan seprai bisa menyebabkan bakteri dan debu menumpuk dan menyumbat pori. Bila kulit Anda sudah berjerawat, ini akan memperparahnya. Cuci sarung bantal setidaknya seminggu sekali ya.


Tidur Mengenakan Makeup

Jangan pernah menganggap tidur dengan makeup bukan masalah besar. Kebiasaan buruk ini bisa menyebabkan infeksi bakteri, iriatsi mata, dan jerawat. Seletih apapun Anda malam itu, selalu bersihkan makeup di wajah tanpa tersisa.


Tidak Cuci Muka

Meski hari itu Anda tidak pergi ke luar rumah, selalu cuci muka sebelum tidur. Membasuh wajah dengan air saja tidak cukup, gunakan juga sabun untuk membersihkan debu dan minyak yang menempel.


Kurang Tidur

Ketika kurang tidur, tubuh akan melepaskan hormon stres atau kortisol yang bisa memecah kolagen kulit. Otomatis kulit jadi terlihat kering dan kusam akibat elastisitas kulit yang berkurang. Jadi, amat penting untuk tidur setidaknya delapan jam setiap hari agar kulit terlihat lebih sehat dan segar. (Soca Massardi/VP/Image: lenetstan/Shutterstock/Click Photos)

sumber : http://u.msn.com/id-id/gayahidup/lifestylehealth/kebiasaan-tidur-yang-merusak-kulit/ar-AAgcXz0?li=AAfu64g&ocid=SK2GDHP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar