Selasa, 17 November 2015

Ini Dampak Olah Raga Berlebihan Bagi Tubuh Pria

REPUBLIKA.CO.ID, Belum banyak masyarakat yang tahu bahwa olah raga berlebihan atau over training ternyata dapat memberikan dampak negatif pada kondisi tubuh. Hal itu diungkapkan oleh Kenny Austin, salah satu juara dalam kompetisi kebugaran tubuh L-Men 2014.
Kenny mengatakan dalam sepekan ia hanya berolahraga sebanyak tiga kali. Jumlah tersebut, menurutnya, pas dan tidak berlebihan. Jenis olahraga yang dia lakoni juga tak beragam, hanya angkat beban.
"Kalau angkat beban juga tidak pernah lebih dari dua jam. Karena kalau over training justru bikin otot menyusut," jelasnya padaRepublika.co.id, Selasa (17/11).
Penyusutan otot akibat olah raga berlebih, kata dia, adalah fakta yang belum banyak diketahui orang. "Banyak orang yang nilai kalau sering dan lama berolahraga, bikin badan bugar. Padahal itu salah," tuturnya.
Selain penyusutan otot, olah raga berlebihan, kata Kenny, juga memberi dampak lainnya. Antara lain, gangguan nafsu makan, keletihan kronis, dan mudah terserang penyakit.
sumber : http://u.msn.com/id-id/kesehatan/andayanglebihsehat/ini-dampak-olah-raga-berlebihan-bagi-tubuh-pria/ar-BBn8mpO?li=AAfudgK

Tidak ada komentar:

Posting Komentar